Follow us:
Rabu, 31 Juli 2024
Dukung Pemuda Nagari, Wali Nagari Kapa Serahkan Bantuan Bola Voli

Wali Nagari Kapa, Nofrizon, A.Md, menyerahkan bantuan bola voli kepada pemuda Nagari Kapa dalam sebuah kesempatan pada hari Selasa, 30 Juli tahun 2024. 

Dalam kesempatan tersebut, Wali Nagari Nofrizon menyampaikan harapannya agar bantuan bola voli ini dapat digunakan dengan sebaik-baiknya sebagai sarana pendukung latihan bagi anak muda Nagari Kapa. “Sengaja bantuan bola voli ini kami berikan dengan harapan bantuan ini bisa digunakan dengan sebaik-baiknya, terutama untuk sarana pendukung latihan bagi pemuda kita,” ujar Nofrizon dengan senyuman khasnya.

Sebagai seorang wali nagari muda, tentunya bapak Nofrizon sangat mendukung kegiatan-kegiatan positif yang dilakukan oleh pemuda Nagari Kapa. Beliau juga berkomitmen penuh untuk mendukung inisiatif-inisiatif positif yang diinisiasi oleh pemuda-pemuda nagari. Beliau yakin melalui kegiatan-kegiatan positif ini akan menjauhkan generasi muda nagari kappa dari pengaruh-pengaruh negative, seperti bahaya Narkoba dan lainnya. “Kami dari pemerintahan nagari akan berkomitmen penuh mendukung giat-giat positif yang diinisiasi oleh pemuda-pemudi Nagari Kapa ini. Melalui giat-giat positif dan kreatif ini akan mengarahkan generasi muda kita kearah yang lebih baik di masa yang akan tentunya” ujar wali nagari muda ini.

Penyerahan bantuan ini juga dihadiri oleh Bhabinkamtibmas Nagari Kapa dan tokoh masyarakat setempat, Datuak Sutan Ameh. Sebagai tokoh masyarakat, Datuak Sutan Ameh memberikan apresiasi yang tinggi atas perhatian yang diberikan oleh Wali Nagari kepada pemuda. “Ini sangat luar biasa, perhatian yang diberikan oleh Bapak Nofrizon selaku Wali Nagari kepada pemuda ini harus kita apresiasi. Semoga bantuan dari Pak Wali ini bisa digunakan untuk latihan, dimana latihan yang bersungguh-sungguh akan menghasilkan prestasi terbaik untuk nagari yang kita cintai ini,” ujar Datuak Sutan Ameh dengan semangat.

Nofrizon juga menyampaikan kepada para pemuda agar tidak melihat besar kecilnya bantuan yang beliau serahkan. “Semoga bantuan ini bermanfaat bagi pemuda kita. Mohon tidak dilihat besar kecilnya, ya. Koq satitiak tolong lauikkan, koq sakapa tolong gunungkan,” tutup Nofrizon, mengutip pepatah Minang yang berarti agar jangan focus pada besar kecilnya setiap bantuan yang diberikan, optimalkanlah sekecil apapun itu, dan gunakanlah dengan sebaik-baiknya untuk mencapai hasil yang maksimal. Tak lupa pula dalam kesempatan ini, pemuda kapa yang menerima bantuan sangat mengapresiasi atas perhatian Wali Nagari kapa terhadap perkembangan pemuda nagari.” Terimakasih pak wali nagari dan jajaran yang telah memperhatikan kami generasi muda nagari ini. InsaAllah kami akan selalu kompak dan mempersembahkan yang terbaik untuk nagari yang kita cintai ini”. Ujar perwakilan anak muda.

Penyerahan bantuan berupa alat olah raga ini menunjukkan komitmen dan perhatian Bapak Nofrizon selaku Wali Nagari Kapa dalam mendukung perkembangan olahraga dan kegiatan positif di kalangan pemuda. Dengan dukungan penuh dari pemerintah nagari, diharapkan prestasi olahraga di Nagari Kapa akan semakin meningkat dan membawa kebanggaan bagi masyarakat

  • Generic placeholder image
    Download Surat Keputusan

    Senin, 02 September 2024

  • Generic placeholder image
    Dukung Pemuda Nagari, Wali Nagari Kapa Serahkan Bantuan Bola Voli

    Rabu, 31 Juli 2024

  • Generic placeholder image
    Pemerintahan Nagari Kapa Dengan Pemimpin Muda_Dukungan Penuh Untuk 40 Orang Generasi Berprestasi

    Rabu, 31 Juli 2024

  • Generic placeholder image
    Ketua TP PKK Kabupaten Pasaman Barat buka Rembug Stunting di Nagari Kapa

    Selasa, 06 Agustus 2024

  • Generic placeholder image
    Nofrizo, A.Md Wali Nagari Kapa Jadi Pembina Upacara di SDN 01 Luhak Nan Duo

    Senin, 12 Agustus 2024

  • Generic placeholder image
    Wali Nagari Nofrizon, A.Md Membuka Secara Resmi Semarak Kemerdekaan

    Minggu, 11 Agustus 2024